Pelayanan Statistik Terpadu dapat menghubungi PESILAT (Pelayanan Data dan Pengaduan Singkat Lengkap dan Cepat) di nomor whatsapp 0812 3511 3519
Publikasi Kabupaten Madiun Dalam Angka dapat diunduh disini
REKRUTMEN PETUGAS ST2023
March 14, 2023 | Other Activities
Sensus Pertanian merupakan kegiatan nasional yang diselenggarakan setiap sepuluh tahun sekali oleh Badan Pusat Statistik (BPS) sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang statistik. Sensus Pertanian 2023 (ST2023) merupakan Sensus Pertanian ketujuh yang dilakukan oleh BPS. Sensus Pertanian 2023 ditujukan untuk mendapatkan data statistik pertanian yang lengkap dan akurat untuk bahan perencanaan dan evaluasi hasil-hasil pembangunan khususnya di sektor pertanian.
Salah satu tahapan penting dalam Kegiatan Sensus Pertanian 2023 adalah Pendataan Lapangan. Untuk memenuhi kebutuhan petugas pendataan, BPS Kabupaten Madiun membuka Seleksi dan Rekrutmen Calon Petugas Lapangan Sensus Pertanian 2023. Pelaksanaan lapangan Sensus Pertanian 2023 dilakukan selama 2 (dua) bulan yaitu 1 Juni s.d 31 Juli 2023.
Rekrutmen petugas lapangan dilaksanakan pada bulan Maret 2023 dengan rincian sebagai berikut:
Proses rekrutmen petugas lapangan tahap I (Pendaftaran) dilaksanakan pada tanggal 15 s.d 16 Maret 2023 melalui website mitra.bps.go.id atau Aplikasi SOBAT BPS
Seleksi tahap II (Tes Tulis dan Wawancara) akan dilaksanakan pada tanggal 20 - 21 Maret 2023 di Kantor BPS Kabupaten Madiun.
Template pendaftaran disini
Untuk jadwal seleksi tahap II akan dikirimkan ke email masing-masing calon petugas.
Pengumuman akhir petugas lapangan yang dinyatakan diterima dilaksanakan tanggal 31 Maret 2023